Friday, April 18, 2008

Are You 'Alive'??

Yo everybody! I'm back to write something again.. hahaha.. hope you don't get bored with my blog.. enjoy!
Coba d kita renungin sejenak sebelom kita mulai.. apakah kita yang hidup ini bener-bener 'hidup'? atau kita cuma mengikuti arus kehidupan dunia ini yang semakin jahat? motto 'go with the flow' sering banget kita denger dan menjadi motto hidup beberapa orang yang ada dalam hidup kita.. ok kalau flow yang kita ikutin adalah flow yang positif tapi seringkali flow yang kita ikuti adalah flow yang negatif, kenapa? karena lebih MUDAH dan CEPAT! kita seringkali ga mau menyelesaikan masalah atau sesuatu sesuai dengan prosedur yang seharusnya..
Contoh termudah khususnya di Indonesia yang sayangnya hukum belom tegak2 banget.. waktu kita bikin SIM, kita pake agen yang akhirnya kita tinggal bayar dan terima jadi dan pas ditanya kenapa kita ga mengikuti prosedur yang bener? kita jawab dengan santainya 'Semua orang juga beginilah, ngapain cape-cape abisin waktu kalo kita terima jadi cukup bayar 'xxx' rupiah?' itulah arus dunia yang semakin hari semakin jahat.. kita menggangap dosa sebagai hal yang biasa kita lakukan tiap hari dan akhirnya mendarah daging dalam diri kita.. gw bukan sok suci ato munafik karena gw juga pernah melakukan hal yang sama dan banyak dosa lainnya.. ALASAN gw banyak banget.. kita terus membuat ALASAN untuk menghindari hukuman atau prosedur yang harusnya kita jalanin.. gimana kalau nanti waktu kita ketemu Tuhan dan Tuhan ngomong, "ALASAN apa yang membuat Saya harus memasukkanmu ke dalam kerajaan Sorga?"
ada perumpaan tentang ikan hidup dan mati.. ikan salmon selalu kembali ke tempat dia lahir untuk berkembang biak.. perjalanan yang harus ditempuh setiap salmon itu panjang dan berbahaya, salmon harus melawan arus air yang deras dan di tempat arus itu pun uda ada beruang yang menunggu.. setelah sampai di tempat mereka dilahirkan, salmon berkembang biak disitu dan akhirnya mati.. salmon yang uda berhenti melawan arus itu bisa jadi salmon itu mati atau menyerah karena lelah untuk melawan arus dan akhirnya go with the flow yang akhirnya pun mati tanpa menghasilkan apa-apa dalam hidupnya sedangkan salmon yang 'hidup' terus berjuang melawan arus untuk mencapai satu tujuan.. disini kita lihat salmon yang 'mati' nga berdaya melawan arus karena hanya berpikir untuk mengikutinya walaupun arusnya membawanya kepada kematian, tapi salmon yang 'hidup' terus berjuang untuk mencapai tujuannya, salmon itu memaksimalkan potensi hidupnya tidak dengan nyantai-nyantai atau go with the flow melainkan BERUSAHA MATI-MATIAN untuk bisa menghasilkan keturunan..
Apakah kita manusia yang dibilang makhluk sempurna ciptaan Tuhan dan serupa dengan Tuhan kalah sama salmon yang hanya binatang? banyak manusia yang menyerah oleh arus dosa dan mengikuti arus itu sampai akhirnya mati tanpa bertumbuh dan berbuah dalam hidupnya karena DUNIA ini semakin JAHAT dan akhirnya manusia beranggapan tidak bisa untuk melawan DUNIA, menyerah dan mengikuti saja..
Efesus 5:16-17: "Dan pergunakanlah waktu yang ada, karena hari-hari ini adalah jahat. sebab itu janganlah kamu bodoh, tetapi usahakanlah supaya kamu mengerti kehendak Tuhan"
manusia itu menjadi manusia yang 'mati'.. sedangkan manusia yang mau bertumbuh dan melawan arus terus berjuang, walaupun berkali-kali dia dijatuhkan oleh dosa.. dia terus bangkit dan maju, manusia seperti inilah yang bertumbuh dan berbuah terus dalam hidupnya.. manusia inilah yang dipandang benar dimata Tuhan..
Roma 12:2: "Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna"
teruslah hidup dengan menggunakan semua talenta yang diberikan Tuhan bagi kita agar kita terus berbuah walaupun kita semakin tua dan akhirnya mati.. Jesus Bless Friends..